Guinness World Record Angklung Tahun 2023

    Pada tanggal 5 Agustus 2023, IIP BUMN bersama dengan DWP Kementerian BUMN menjadi bagian Pemecahan Rekor Permainan Angklung Terbesar di Dunia yang digelar di Gelora Bung Karno, Jakarta. Kegiatan ini diinisiasi oleh Ibu Negara, Iriana Joko Widodo, dan dilaksanakan di bawah koordinasi OASE Kabinet Indonesia Maju, dengan Ketua Pelaksana, Ibu Tri Tito Karnavian. Sebanyak 15.110 pemain dari berbagai instansi turut serta dalam permainan ini. Setelah latihan dan persiapan dilakukan selama 3 bulan, pagelaran ini dapat berjalan dengan lancar dan berhasil mendapatkan rekor dunia dari Guinness World Records.

    Terima kasih kami sampaikan kepada segala pihak yang telah membantu selama proses persiapan, latihan, dan pelaksanaan pagelaran ini. Semoga budaya Indonesia dapat semakin dikenal dunia, juga seni dan alat musik tradisional dapat terus lestari.

Bagikan